kelrampalcelaket.malangkota.go.id
Berita

Sosialisasi Sanitasi Air Limbah Domistik

DSC_047410305054_10204001266927348_5488242819802123021_n

Rabu 18 Maret 2015 bertempat di Kelurahan Rampal Celaket Klojen Kota Malang TIM DKP melaksanakan kegiatan Sosialisasi Sanitasi Air Limbah Domistik kepada peserta kegiatan terdiri dari tokoh masyarakat masing masing RW termasuk dari TP PKK Kelurahan berjumlah 30 orang. Diharapkan melalui tokoh masyarakat ini materi yang disampaikan oleh TIM tersosialisasi juga kepada seluruh masyarakat yang ada di Wilayah Kelurahan Rampal Celaket.

Lurah Rampal Celaket dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada TIM dan menghimbau kepada seluruh peserta agar dapat mengikuti kegiatan dengan sebaik baiknya dan dapat ditularkan kepada seluruh warga di wilayahnya masing masing. Pada kesempatan yang sama Lurah juga menyampaikan kondisi Kelurahan terkait dengan wilayahnya, warganya dan memang padat perlu mendapatkan sosialisasi. Lurah menyampaikan keluhan warga terkait keberadaan TPS yang berada di Wilayah RW 5 yang kurang maksimal terkait tata kelolanya mengakibatkan dambak negatif bagi kehidupan bermasyarakat. Diketahui ada satu TPS terletak dipusat kesehatan, pemerintahan, dan pendidikan namun dalam tata kelola baik waktu dan fasilitas TPS belum memadai.

Diketahui Sanitasi adalah segala upaya yang dilakukan untuk menjamin terwujudnya kondisi yang memenuhi persyaratan kesehatan.  Sanitasi menitik beratkan pada pemutusan mata rantai kuman dari sumber penularannya dan pengendalian lingkungan. Limbah adalah buangan yang dihasilkan dari suatu proses produksi baik industri maupun domistik (rumah tangga). Air Limbah Domistik adalah limbah yang dihasilkan dari berbagajenis aktifitas rumah tangga dimana masyarakat bermukim.

Materi ini disampaikan dengan maksud memberikan informasi seluas luasnya tentang pemahaman sanitasi yang baik. Sekaligus menghimbau pada masyarakat untuk melakukan perubahan perilaku yang sehat, dan memberikan solusi solusi pemecahan penanganan pengelolaan air limbah domistik di masyarakat.

Hai ini untuk menjaga kelestarian dan mutu air bawah tanah serta sebagai upaya preventif guna mencegah pencemaran akibat lumpur tinja.

Demikian info sekilas sosialisasi sanitasi air limbah domistik mudah mudahan ada manfaatnya.

About author

Articles

Kelurahan Rampal Celaket merupakan salah satu wilayah Kelurahan di Kecamatan Klojen Kota Malang Provinsi Jawa Timur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *